15 Portal Berita Online Terbaik di Indonesia, Ranking Terbaru

Mau Diliput Media Nasional?

Cocok untuk promosi event, branding produk, verifikasi centang biru, launching produk dan lainnya...

Detik

dan 100 media lainnya...

Garansi terbit , harga terjangkau, dan penerbitan cepat.

Bagaimana Anda menemukan sebuah berita di internet? Tebakan kami, Anda menggunakan mesin pencari seperti Google. Itulah alasan posisi pada hasil pencarian cukup menentukan mana portal berita online terpercaya Indonesia.

Kategori terbaik seharusnya memang menyertakan kualitas kontennya. Kendati demikian, di internet statistik sangat didewakan sehingga faktor ini begitu berpengaruh terhadap popularitas.

Berikut 15 teratas media mainstream terbaik menurut Alexa per 21 Desember 2021. 

Daftar Portal Berita Online Terbaik di Indonesia

Sekilas tentang Alexa Traffic Rank, mereka melakukan pemeringkatan berdasarkan engagement dalam 90 hari terakhir. Jadi, ada kemungkinan saat Anda membaca artikel ini urutannya sudah sedikit berubah.

15. CNNIndonesia.com

DA: 76 | PA: 60  | Global Rank: #462

Portal berita dan saluran TV CNN Indonesia sama-sama berada di bawah naungan Trans Media. Situs webnya mulai berjalan pada Oktober 2014 dengan fokus penyajian berita lokal dan internasional.

Membawa slogan “News We Can Trust”, terbukti CNN mampu selalu menghadirkan berbagai berita yang kredibel.

14. Kapanlagi.com

DA: 74 | PA: 62  | Global Rank: #500

Penggemar berita dari dunia hiburan pasti sangat familier dengan situs satu ini. Bahkan Kapanlagi.com bisa dibilang sebagai salah satu pelopor portal berita selebritas yang telah hadir sejak 2003.

Jaringan Kapanlagi.com menjadi semakin besar pasca melakukan merger dengan Fimela Network pada 2014. Topik utamanya pun kini tidak hanya sebatas berita selebritas melainkan juga mencakup gaya hidup dan kecantikan.

13. Jawapos.com

DA: 83 | PA: 60  | Global Rank: #358

Jawapos.com adalah bagian dari jaringan media Jawa Pos Grup. Soal pengalaman tak usah diragukan lagi karena surat kabar Jawa Pos sudah ada sejak tahun 1949, nyaris sama dengan umur kemerdekaan Indonesia.

Baru di tahun 2014 mereka mulai menjajaki bisnis digital dengan meluncurkan situs Jawapos.com. Perkembangannya terbilang sangat pesat dan langsung menjadi salah satu media online favorit masyarakat.

12. IDNTimes.com

DA: 82 | PA: 61  | Global Rank: #460

Tidak berawal dari platform tradisional, IDNTimes hadir sebagai media digital masa kini. Portal beritanya memang secara khusus menargetkan pembaca dari kalangan Millennial dan Gen Z di Indonesia. 

IDNTimes.com sendiri hanyalah satu dari sekian banyak unit bisnis yang dijalankan oleh IDN Media. Mereka benar-benar memakai pendekatan kekinian agar mudah terjangkau oleh pemirsanya.

11. Merdeka.com

DA: 83 | PA: 63  | Global Rank: #320

Tahukah Anda? Merdeka.com terbentuk bukan oleh orang-orang media maupun jurnalis. Malah awalnya situs ini dibangun oleh para ahli teknologi yang lebih paham tentang pengembangan web.

Berangkat dari platform Kapanlagi.com lalu bertumbuh menjadi portal berita profesional, dan akhirnya mereka menggandeng jurnalis. Warna warni yang ada di logo Merdeka.com menjadi simbol kebebasan dalam membagikan informasi.

10. Suara.com

DA: 70 | PA: 62 | Global Rank: #216

“Tanpa Suara Beda Artinya”, itulah slogan yang membawa Suara.com kini menjadi salah satu situs berita online terbaik di Indonesia. Meski baru memulai bisnis digitalnya pada Maret 2014, tetapi perkembangan medianya sangat cepat.

Suara.com memiliki jurnalis muda berpengalaman sebagai ujung tombak dan tim pengelola web profesional. Bahkan saat ini mereka menyediakan platform khusus yang berisikan konten buatan pengguna bernama Yoursay.id.

9. Liputan6.com

DA: 86 | PA: 66 | Global Rank: #311

Anda mungkin lebih dulu tahu tentang program Liputan6 di SCTV daripada situs webnya. Faktanya, dulu Liputan6.com memang cuma memuat berita yang tayang di program tersebut.

Baru pada 2012 Liputan6.com lebih serius menjadi portal berita online. Mereka sempat berpindah kepemilikan dari SCM ke KMK Online, dan sejak 2018 dipegang oleh Kapanlagi Youniverse.

8. Kumparan.com

DA: 71 | PA: 63 | Global Rank: #188

Bisa dibilang Kumparan.com adalah anak kemarin sore di antara portal berita online yang ada pada daftar ini. Baru muncul pada awal tahun 2017, lantas apa yang membuat situs ini sangat cepat populer?

Salah satunya karena mereka mengadopsi cara mengelola platform media yang sangat modern. Kumparan.com menerapkan basis teknologi dalam jurnalismenya sehingga memungkinkan pengguna dapat berinteraksi secara maksimal.

7. Grid.id

DA: 71 | PA: 60 | Global Rank: #198

Grid.id mungkin adalah saingan yang paling apple to apple dengan Kapanlagi.com. Keduanya adalah media online terbaik di Indonesia di kategori celebrity breaking news.

Sama seperti situs sebelumnya, Grid.id juga baru lahir pada 2017 oleh Kompas Gramedia. Mereka menyasar pembaca dari kalangan anak muda masa kini, khususnya kaum wanita. 

6. SINDOnews.com

DA: 79 | PA: 57 | Global Rank: #215

Tepatnya pada 4 Juli 2012, MNC resmi meluncurkan situs berita online terbaru mereka bernama SINDOnews.com. Sebelumnya istilah “SINDO” sendiri sudah sangat lekat dengan salah satu program berita di RCTI, “Seputar Indonesia”.

Sejak 2020, SINDOnews.com menggunakan slogan “Bukan Berita Biasa”. Memang tak hanya unik, namun SINDO juga menyajikan kategori berita yang lengkap dari dalam dan luar negeri.

5. detik.com

DA: 93 | PA: 73 | Global Rank: #139

Situs detikcom sebenarnya sudah online sejak tahun 1998, namun baru tumbuh signifikan setelah diakuisisi Trans Media pada 2011. Tak salah jika Anda menilai detikcom sebagai salah satu rujukan berita terbaik di Indonesia saat ini.

Sejak dulu, pendapatan utama mereka memang berasal dari iklan. Jadi, jangan heran jika portal detikcom selalu ramai dengan banner iklan. Walaupun itu pula yang sering jadi kritikan dan keluhan penggunanya sampai sekarang.

4. Kompas.com

portal berita online terbaik di Indonesia

DA: 92 | PA: 73 | Global Rank: #126

Sebelumnya bernama Kompas Online, portal berita ini mulai go digital pada 1995. Jalan lebih dari seperempat abad, sudah banyak penghargaan mereka raih. Salah satunya, Kompas.com pernah menyabet Superbrands Award sebagai “Trusted Online Media”.

Menjadi media dengan kredibilitas bagus, Kompas.com pun menjadi platform favorit banyak publisher iklan. Jika berminat, jasa publikasi media kami juga bisa membantu bisnis Anda agar bisa diliput dan mejeng di Kompas.com.

3. Tribunnews.com

portal berita online terbaik di Indonesia

DA: 90 | PA: 66 | Global Rank: #76

Jaringan Tribunnews.com tersebar di seluruh penjuru Indonesia, sesuai dengan slogannya, “Mata Lokal Menjangkau Indonesia”. Oleh karena alasan itu, situs ini layak mendapatkan label portal berita terbaik saat ini.

Pada 2020 lalu, Tribunnews.com merayakan satu dekade hadirnya mereka sebagai media online. Brand awareness yang dibangun benar-benar sangat kuat sampai masyarakat merasa akrab dengan Tribunnews.

2. Pikiran-Rakyat.com

portal berita online terbaik di Indonesia

DA: 66 | PA: 61 | Global Rank: #77

Situs web pikiran-raykat.com adalah media daring berjaringan pertama di Indonesia yang berkonsep ekonomi kolaboratif. Namun ada lagi satu hal yang membuat portal berita ini melejit di peringkat Alexa.

Statistik menunjukkan persentase organic search mereka mencapai 80%. Posisi Pikiran Rakyat untuk kategori portal berita pun naik dua peringkat sejak Agustus 2021, menyalip Kompas dan Tribunnews.

1. Okezone.com

portal berita online terbaik di Indonesia

DA: 91 | PA: 68| Global Rank: #54

Secara global, Okezone.com menjadi situs web Indonesia dengan peringkat Alexa tertinggi di belakang Google dan YouTube. Ini adalah portal berita andalan MNC Group yang aktif sejak 1 Maret 2007.

Pencapaian ini berhasil mereka raih berkat komitmennya mengedepankan nilai jurnalistik dalam setiap berita yang terbit. Selain itu dari waktu ke waktu Okezone.com juga terus berbenah dan melakukan penyesuaian terhadap zaman.

Apa Itu DA dan PA?

DA = Domain Authority, PA = Page Authority

DA dan PA adalah dua indikator yang dibuat oleh MOZ untuk memperkirakan peluang situs web mendapat peringkat di mesin pencari. Tingginya skor (1-100) memperbesar peluang sebuah situs berada di posisi yang lebih tinggi.

Portal Berita Terbaik untuk Publikasi

Anda mungkin heran, kenapa beberapa portal berita yang dianggap berkualitas tidak ada dalam daftar di atas. Alasannya karena peringkat Alexa adalah berdasar keterlibatan (engagement) pengguna, terutama jumlah kunjungannya.

Namun data peringkat portal berita online tadi setidaknya bisa menjadi acuan bagi para pebisnis. Jika ingin menerbitkan press release atau advertorial, Anda jadi tahu mana media terbaik untuk mengangkat awareness.

WhatsApp
Facebook
Twitter

Tinggalkan komentar