✔ 10 Contoh Iklan Handphone Merek Terkenal yang Menarik

Contoh iklan handphone termasuk jenis iklan penawaran. Isinya promosi yang menunjukkan keunggulan produk agar calon konsumen tertarik.

Iklan handphone sendiri selalu berfokus pada fitur utama dan harga. Pengiklan hampir tidak pernah menyertakan spesifikasi lebih detail di sana.

Penasaran dengan contohnya?

Di artikel ini Anda akan mendapatkan:

  • Contoh iklan handphone menarik.
  • Iklan baris menjual handphone.
  • Kalimat promosi untuk iklan HP.

Jadi, telah kami rangkum materi dari berbagai sumber lengkap dengan penjelasannya.

Contoh Iklan Handphone di Media Massa

Berikut iklan handphone yang menarik dari macam-macam merek di berbagai media massa:

1. Iklan Samsung Galaxy A03

contoh iklan handphone
Sumber: Samsung

Menurut data terbaru, Samsung berada di peringkat pertama pangsa pasar vendor smartphone di Indonesia dengan 21,94%. [1]

Mereka menggencarkan kampanye iklan di semua media terlebih ketika keluar produk baru. Misalnya peluncuran Galaxy A03 baru-baru ini.

Contoh kalimat iklan HP Samsung:

Mau yang pasti awesome?

Baru! Galaxy A03 pasti awesome!

Kamera 48MP bikin gambar lebih jernih.

Memori 64GB bisa simpan semuanya.

Baterai 500mAh.

Harganya? Cuma Sejutaan!

Beli sekarang!

2. Iklan OPPO Reno7 Series

contoh iklan handphone
Sumber: OPPO

Dalam press release Reno7 series, OPPO menawarkan diskon, cashback dan juga paket bundling. [2] Hal ini mendapat respons yang sangat positif dari konsumen.

Selain fitur 5G, iklan Reno7 series menonjolkan desain yang slim serta beberapa teknologi pada kameranya. 

Kata-kata iklan HP OPPO:

Dapatkan fitur-fitur kamera OPPO Reno7 Series yang cocok untuk bikin konten, yaitu:

  • Dual View Video
  • AI Color Portrait
  • Live HDR 
  • Bokeh Flare Portrait

Yuk, ekspresikan dirimu bersama OPPO Reno7 Series 5G!

Cek spesifikasi lengkapnya di link berikut.

3. Iklan Xiaomi Redmi 10A

Sumber: Xiaomi

Xiaomi Indonesia membuat iklan yang cukup unik untuk produk Redmi 10A. Berbekal slogan “Yang Pasti Aja”, mereka lagi-lagi menjajaki segmen entry-level.

Contoh iklan HP Xiaomi ini menunjukkan dengan harga sejutaan Anda sudah bisa mendapatkan handphone kualitas bagus.

Kalimat iklan:

Cari HP yang aman di kantong?

Redmi 10A Yang Pasti Aja! 

Cukup dengan sejutaan, kamu bisa dapetin hape yang pasti asik buat apa aja! Dapatkan Redmi 10A mulai dari:

Redmi 10A [3GB+32GB] mulai dari Rp1.499.000

Redmi 10A [3GB+64GB] mulai dari Rp1.599.000

4. Iklan vivo V23 5G

Sumber: YouTube/vivo Indonesia

HP vivo selalu menonjolkan fitur kamera dan tampilan mewahnya. Seperti yang terlihat pada contoh iklan handphone vivo V23 5G di atas. 

HP seharga Rp6 jutaan ini memiliki dual kamera depan 50 dan 8MP serta desain menawan yang bisa berubah warna. Secara keseluruhan istimewa!

Kalimat iklan:

Tampil beda dengan teknologi Color Changing Glass vivo V23 5G.

Hasilkan pula gambar terbaik bersama orang terdekat lewat kamera depan 50+8MP.

vivo V23 5G, Inspire Every Portrait!

5. Iklan iPhone 13 Pro

Anda pasti penasaran, mengapa iklan iPhone tidak sebanyak kompetitornya? Bahkan tidak ada iklan iPhone di TV.

Usut punya usut, Apple lebih ingin mengedepankan inovasi produk mereka daripada iklan. [3]

Lagi pula, mereka memiliki konsumen loyal yang tanpa diminta pun turut mempromosikan iPhone kepada khalayak.

Di sisi lain, iklan iPhone biasanya dibuat oleh masing-masing pengecer, bukan dari pihak Apple langsung.

Sumber: Instagram/iboxindonesia

Kalimat iklan:

Miliki iPhone 13 Pro dengan harga mulai dari Rp 758.292/bulan*.

Nikmati cicilan 0% hingga 24 bulan* tanpa biaya tambahan, gratis ongkir ke seluruh Indonesia.

*Syarat dan ketentuan berlaku

6. Iklan realme narzo 50A Prime

contoh iklan handphone
Sumber: realme

Selanjutnya ada iklan produk terbaru realme khusus untuk segmentasi gamer. Dengan spesifikasi mentereng, ternyata harga HP ini sangat terjangkau.

Di semua seri narzo 50, realme memang sangat memperhatikan performa dan kekuatan yang benar-benar nyaman untuk gaming.

Kalimat iklan:

MURAH BANGET!

HP Realme Narzo 50A Prime sekarang cuma Rp1 jutaan.

Si paling powerful untuk gaming di kelasnya dengan jaringan 5G dan prosesor tangguh.

Order sekarang di marketplace kesayangan Anda! #Mighty5GGameOn

7. Iklan Infinix NOTE 12

contoh iklan handphone
Sumber: Infinix

Terakhir, bersama aktor Abimana sebagai brand ambassador, Infinix luncurkan NOTE 12 pada 2 Juni 2022. Para XFans sudah bisa mulai memesannya di Shopee.

Meskipun harganya cuma Rp2 jutaan, Infinix menyuguhkan spesifikasi gahar dari segi prosesor, display dan dayanya.

Kalimat iklan:

Infinix kasih kejutan di pertengahan 2022. Infinix Note 12! #TaklukkanBatas

Ahlinya multitasking dengan segala keunggulannya.

Infinix NOTE 12 menggunakan prosesor gaming Helio G96, display AMOLED FHD+ 6,7 inci dan 33W Flash Charge!

Harganya mulai Rp 2,599,000 di Shopee untuk penjualan pertama.

Contoh Iklan Baris Menjual Handphone

Sebelumnya sudah pernah membahas mengenai pengertian iklan baris dan contohnya. Salah satu jenisnya yaitu iklan baris penawaran.

Pada bagian ini Anda akan melihat orang-orang menjual barang baru maupun bekas termasuk handphone. Misalnya seperti berikut ini:

contoh iklan barus menjual handphone

Singkatan kata pada iklan baris sebenarnya bertujuan untuk meminimalkan biaya pemasangan. Ini lebih murah dibandingkan dengan iklan kolom.

Penutup

Sebagai penutup, semoga contoh iklan handphone di atas bermanfaat untuk Anda. Bagaimanapun, para pengecer atau penjual HP juga membutuhkan iklan sebagai media promosi. Jadi, silakan gunakan materi tersebut untuk membuat iklan Anda sendiri.